Sebagai perusahaan yang memiliki visi kelas dunia, inovasi merupakan program perusahaan yang wajib dijalankan. Inovasi bertujuan a.l. meningkatkan kualitas, Mengurangi Biaya, dan Memperluas Jangkauan Produk. Perusahaan telah mengikuti program ini sejak tahun 2011.  

ICQCC (International Convention On Quality Control Circle) merupakan ajang dalam mendemontrasikan keberhasilan kegiatan QCC dimana tahun ini sebagai penyelenggara adalah Union of Japanese Scientists and Engineers (JUSE).."

KTI akan mengirimkan Tim Sangkuriang untuk ikut serta dalan ajang tersebut. Tim sangkuriang terdiri dari M. Taufiq RG, Ravika dan M. Ridza

Judul yang disampikan pada ajang tersebut adalah decreasing backwash frequency from three times to once every 24 hours on a filtration unit in 10 months (menurunkan frekuensi backwash dari 3 kali per 24 jam menjadi 1 kali per 24 jam pada unit green leaf filter dalam waktu 10 bulan)”

Tim akan mengikuti Event ICQCC di Jepang mulai tanggal 22 – 28 September 2019, Semoga Tim Sangkuriang mendapat hasil yang terbaik dan membawa nama baik perusahaan di dunia. (shef – red)